Kampus bukan sekadar tempat belajar mata kuliah sesuai jurusan saja, tetapi menjadi wadah untuk meningkatkan kemampuan diri Anda. Ada banyak organisasi di kampus yang bisa Anda ikuti guna meningkatkan kemampuan seperti SENAT, BEM dan HIMA. Tinggal pilih organisasi yang paling Anda minati sesuai passion. Jangan sampai Anda melewatkan kuliah hanya sebagai mahasiswa kupu-kupu.
4 manfaat menjadi anggota organisasi di kampus
Meski Anda dikenal sebagai mahasiswa kura-kura alias kuliah rapat-kuliah rapat, ada banyak manfaat mengikuti organisasi di kampus. Apa saja? Yuk, simak ulasan singkat berikut!
1. Menambah wawasan dan pengalaman
Di dalam organisasi kampus, Anda bisa memiliki lebih banyak wawasan dan pengalaman seru. Ada hal yang tidak Anda pahami bisa menjadi wawasan baru seperti tata cara mengajukan kegiatan, menawarkan proposal pada sponsor, kerja sama tim, dan lain-lain.
2. Menambah teman dan relasi
Manfaat organisasi di kampus bisa menjadi tempat untuk berkenalan dengan teman dari jurusan yang berbeda. Tak hanya teman dari kampus yang sama, Anda bisa mengenal mahasiswa dari kampus lain, orang-orang dari perusahaan, dan masih banyak potensi relasi lain. Memiliki jaringan yang luas akan membantu Anda memiliki masa depan lebih cerah.
3. Meningkatkan rasa percaya diri
Orang yang aktif di organisasi bakal memiliki rasa kepercayaan diri yang cukup tinggi. Anda bakal menjadi pribadi yang mampu berkomunikasi dengan baik. Tak hanya kampus saja, kemampuan komunikasi dan rasa percaya diri tinggi bisa meningkatkan peluang Anda mendapatkan karir cerah.
4. Memiliki jiwa kepemimpinan tinggi
Leadership merupakan manfaat organisasi di kampus yang tidak boleh Anda remehkan. Jiwa kepemimpinan yang tinggi bisa memberikan poin diri lebih baik saat melamar pekerjaan. Mengikuti organisasi selama kuliah akan memberikan penilaian lebih baik saat perusahaan butuh karyawan fresh graduate. Kelak Anda yang ingin membuka usaha mandiri, kemampuan memimpin karyawan, memutuskan kebijakan usaha dan memecahkan masalah sangat bermanfaat untuk perkembangan usaha lebih besar.
Berdasarkan ulasan di atas, apakah Anda masih ragu untuk mengikuti organisasi di kampus? Kembangkan minat dan kemampuan Anda selama menjadi mahasiswa agar berguna setelah lulus kuliah nanti, ya!