Sukses atau tidaknya mahasiswa dalam mengemban dunia perkuliahan umumnya diukur dari nilai akademik yang diraihnya. Namun, sebenarnya apa saja yang perlu dipersiapkan oleh mahasiswa untuk meraih kesusksesan tersebut di usia yang masih muda? Berikut ini beberapa cara menjadi mahasiswa yang aktif dan berprestasi untuk meraih kesuksesan sejak dini.
1. Memahami penjelasan dari dosen
Cara menjadi mahasiswa yang aktif dan berprestasi yang pertama adalah dengan memahami penjelasan yang diberikan oleh dosen. Pastikan Anda mempersiapkan alat tulis dan juga indra pendengaran Anda agar bisa memahami penjelasan yang disampaikan oleh dosen.
Dengan semangat Anda untuk memperhatikan setiap penjelasan dari dosen, hal ini akan membuat Anda terbiasa mengasah daya ingat untuk memperoleh informasi yang disampaikan dosen.
2. Aktif di kelas
Sebagian besar mahasiswa berfikir bahwa jika ada seorang mahasiswa yang bertanya pada dosen atau bahkan pada temannya perihal materi, mereka dianggap bodoh. Padahal, justru saat seorang mahasiswa bertanya akan sesuatu hal yang tidak diketahuinya maka hal tersebut merupakan proses memahami materi dengan baik.
Dosen cukup bijak, tidak akan menganggap mahasiswanya yang bertanya sebagai orang bodoh, bisa jadi dosen Anda akan memberikan nilai tambahan atas antusias Anda dalam memahami materi yang disampaikan. Oleh sebab itu, berusahalah untuk tidak malu bertanya sebagai cara menjadi mahasiswa yang aktif dan berprestasi.
3. Mengikuti kegiatan seminar
Bagi Anda yang menyandang status mahasiswa diwajibkan untuk turut serta dalam berbagai macam seminar, karena dengan mengikuti kegiatan tersebut akan membantu Anda untuk membuka wawasan, memberikan motivasi dan masukan ilmu, mengubah cara berfikir Anda dan mendapatkan informasi baru yang mungkin tidak Anda dapatkan di kelas.
4. Banyak membaca
Di era sekarang ini sudah jarang sekali anak muda yang mau membaca buku atau media ilmu lainnya untuk memperkaya wawasan. Padahal, dengan membaca dapat menjadi salah satu cara menjadi mahasiswa yang berprestasi.
Membaca adalah jendela informasi yang bisa menghubungkan dunia dengan kita. Dengan mengetahui berbagai macam informasi maka wawasan kita menjadi lebih luas dan akan nyambung saat diajak bicara siapa saja. Tidak terkecuali membaca buku kimia.
Cara menjadi mahasiswa yang aktif dan berprestasi bisa dilakukan dengan menumbuhkan niat dari hati kita. Untuk meraih kesuksesan memang bukan hal yang mudah, namun semua itu bisa kita dapatkan jika kita mau berusaha.