Tips Menjadi Mahasiswa Berprestasi

Menjadi mahasiswa yang berprestasi di kampus tentunya merupakan suatu hal yang membanggakan. Meskipun demikian, untuk bisa mewujudkan hal tersebut dibutuhkan kerja keras yang tidak mudah.

Mahasiswa berprestasi umumnya dilihat dari perolehan nilainya, keaktifan dalam organisasi serta kontribusinya baik dalam perguruan tinggi maupun masyarakat. Lalu bagaimana tips menjadi mahasiswa berprestasi? Simak ulasan berikut!

1. Review materi kuliah

Tips menjadi mahasiswa berprestasi yang pertama adalah memahami materi yang dijelaskan oleh dosen. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan nilai yang bagus ketika ujian. Belajar rajin dengan review kembali semua materi kuliah secara rutin tentunya akan lebih baik dibandingkan dengan menerapkan SKS (sistem kebut semalam).

2. Dekat dengan dosen

Mahasiswa yang berprestasi identik memiliki kedekatan dengan dosen. Hal ini karena dosen biasanya mempercayakan beberapa tugas kepadanya. Bisa dekat dengan dosen memang memiliki banyak manfaat, misalnya anda bisa mendapat berbagai informasi serta mendapatkan rekomendasi bila dibutuhkan.

3. Asah skill

Tips menjadi mahasiswa berprestasi tidak hanya pintar di dalam kelas saja, namun juga harus dikombinasikan dengan hard skill serta soft skill. Anda bisa mengikuti pelatihan atau kursus sesuai dengan hobi anda untuk menunjang karir anda di masa yang akan datang.

4. Menjalin jaringan yang luas

Berprestasi namun tidak memiliki banyak teman tentunya akan menjadi percuma. Usahakan untuk membangun jaringan dengan pergaulan yang luas.

5. Ikut organisasi

Menyeimbangkan antara waktu kuliah dengan kegiatan organisasi memang tidaklah mudah. Jika tidak pandai dalam membai waktu bisa jadi nilai menjadi turun. Oleh sebab itu, pilihlah kegiatan organisasi yang sesuai dengan hobi anda untuk memberikan pengalaman lebih namun tetap bisa menyesuaikan dengan waktu belajar anda.

6. Menerima masukan

Meskipun anda sudah memiliki segudang prestasi namun jangan biarkan anda memiliki pribadi yang mau menang sendiri. Pada dasarnya seorang manusia itu tidak luput dari kesalahan. Terlebih lagi manusia hidup sebagai makhluk sosial, jadi kita harus mau menerima setiap saran dan masukan yang dilontarkan oleh orang lain. Kritik tersebut bisa kita jadikan bahan untuk mengintropeksi diri supaya kedepan kita bisa lebih baik.

Nah itulah beberapa tips menjadi mahasiswa berprestasi yang bisa diterapkan agar tujuan kita hidup ini bisa terwujud. Pada dasarnya apapun yang kita inginkan tergantung dari usaha kita dan juga ridho dari Tuhan. So, keep spirit ya readers!

Tips Menjadi Mahasiswa Berprestasi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *